FK UNIVRAB ADAKAN PENANDATANGANAN PERJANJIAN KERJASAMA DENGAN FK UNPAD
- Senin, 19 Juni 2023
- Administrator
- 0 komentar

(FK Univrab-Pekanbaru, 20/06/2023) Pada hari Senin, tanggal 16 Juni 2023, telah dilakukan penandatanganan perpanjangan perjanjian kerjasama atau MoA (Memorandum of Agreement) antara Fakultas Kedokteran Universitas Abdurrab (FK Univrab) dengan Fakultas Kedokteran Universitas Padjajaran (FK Unpad). Perjanjian kerjasama ini dihadiri oleh pihak Universitas Abdurrab yakni Dekan Fakultas Kedokteran Universitas Abdurrab Dr. dr. Syamsul Bahri Rivai’i, Sp.OG, Wakil Rektor 1 Apt. Isna Wardaniati, M.Farm, jajaran dekanat FFIK Univrab dengan Dekan Fakultas Kedokteran Universitas Padjajaran; Prof. Dr. dr. Yudi M. Hidayat, Sp.OG. Subsp. Onk., DMAS., M.Kes.
Kegiatan ini dilakukan di Riau Abdurrab Malay Heritage, Kampus 2 Universitas Abdurrab dengan penandatanganan MoA, penyerahan plakat MoA serta penyerahan sertifikat kuliah umum. Diharapkan kerjasama yang hangat dan penuh kekeluargaan ini meningkatkan kerjasama di bidang Tri Dharma antara FK Univrab dan FK Unpad.
Penulis: Eva
Artikel Terkait

PPK ORMAWA FK UNIVRAB RESMIKAN INFRASTRUKTUR KESEHATAN HOLISTIK MULTISEKTOR DI KELURAHAN MELEBUNG
Senin, 23 September 2024

MAHASISWA FAKULTAS KEDOKTERAN UNIVERSITAS ABDURRAB MENGIKUTI EXCHANGE PROGRAMME KE MALAYSIA
Kamis, 13 Juni 2024

TAHNIAH! MAHASISWA KEDOKTERAN UNIVRAB BERHASIL MENJUARAI LOMBA MTQ TINGKAT PROVINSI RIAU
Kamis, 06 Juni 2024